Monday, April 1, 2019

Jalur Lain Masuk IPB, Lewat UTM IPB 2019

Ujian Talenta Masuk IPB (UTM IPB) adalah salah satu cara penerimaan mahasiswa Program Sarjana IPB yang berbasis kepemimpinan, kewirausahaan, dan cinta pertanian. Selama mengikuti pendidikan di IPB, mahasiswa yang masuk dari jalur UTM IPB akan mendapat muatan soft skill khusus untuk meningkatkan kualitas personalnya dalam hal kepemimpinan dan kewirausahaan serta rasa cinta pertanian.

Ada dua metode seleksi yang digunakan, yaitu melalui :
-      ujian tulis yang dilaksanakan oleh IPB atau menggunakan skor Ujian Tulis Berbasis Kompetensi (UTBK).
-      Bagi calon mahasiswa yang tidak mengikuti UTBK, maka calon mahasiswa tersebut harus mengikuti ujian tulis.
-      Jika calon mahasiswa yang ingin menggunakan skor UTBK, maka calon mahasiswa tidak perlu mengikuti ujian tulis.
Skor UTBK yang dapat digunakan adalah skor UTBK Saintek.

Note: Seorang calon mahasiswa harus memilih salah satu dari dua metode seleksi tersebut.

Tujuan
Penyelenggaraan UTM IPB bertujuan untuk menjaring calon mahasiswa yang memiliki minat dan talenta yang tinggi dalam kepemimpinan dan kewirausahaan serta pertanian untuk ditempa menjadi sarjana-sarjana yang tangguh dan menjadi calon-calon pemimpin bangsa yang berwawasan pembangunan pertanian yang kuat.

Persyaratan

Persyaratan dan Ketentuan Peserta UTM-BK IPB Tahun 2019:


  1. Peserta adalah lulusan SMA/MA/SMK IPA Tahun 2017, 2018, atau 2019.
  2. Peserta harus sehat jasmani dan rohani.
  3. Bagi peserta UTBK tahun 2019, skor UTBK tahun 2019 dapat digunakan untuk seleksi UTM. Pendaftaran dilakukan melalui laman pendaftaran.admisi.ipb.ac.id dengan memilih strata “Sarjana”, kemudian memilih jalur masuk “UTM skor UTBK (Saintek)”.
  4. Bagi peserta yang memilih menggunakan skor UTBK, maka cukup mengunggah Kartu Peserta UTBK serta Skor UTBK tahun 2019 tanpa harus mengikuti ujian tulis UTM-BK IPB.
  5. Bagi peserta yang tidak mengikuti UTBK tahun 2019, maka harus mengikuti ujian tulis berbasis komputer yang diselenggarakan oleh IPB.
  6. Skor UTBK tahun 2019 yang dapat digunakan untuk seleksi UTM-BK IPB adalah Skor UTBK Saintek.
  7. Bagi peserya yang memilih mengikuti ujian tulis berbasis komputer yang diselenggarakan oleh IPB, pendaftaran dilakukan melalui laman pendaftaran.admisi.ipb.ac.id dengan memilih strata “Sarjana”, kemudian memilih jalur masuk “UTM-BK (IPA)
  8. Peserta UTM-BK harus memilih 1 (satu) atau 2 (dua) program studi yang ditawarkan.
  9. Peserta diperkenankan memilih pilihan ketiga yaitu pilihan IPB dimana apabila peserta tidak diterima di pilihan 1 dan pilihan 2 maka bersedia dipilihkan oleh IPB selama nilainya memenuhi persyaratan.
  10. Khusus Program Studi Kedokteran Hewan (FKH), Teknologi Pangan (ITP), dan Teknologi Industri Pertanian (TIN) menawarkan 2 (dua) jenis kelas, yaitu kelas reguler dan kelas internasional bagi WNI dan WNA (perkuliahan disampaikan dalam Bahasa Inggris dan Uang Kuliah Tunggal (UKT) lebih tinggi dari kelas reguler). Lihat biaya pendidikan disini.
  11. Peserta kelas internasional tidak diperkenankan menggunakan skor UTBK.
  12. UTM-BK untuk kelas internasional diselenggarakan dalam bahasa Inggris.
  13. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 300.000,- untuk peserta UTM yang akan menggunakan Skor UTBK tahun 2019 atau Rp. 500.000,- untuk peserta UTM yang akan mengikuti ujian tulis.
  14. Uang pendaftaran yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali.

Daya Tampung
Daya tampung IPB untuk  jalur masuk UTM dapat dilihat di https://admisi.ipb.ac.id/daya-tampung-program-sarjana/  


Materi Ujian meliputi:
  1. Tes Kemampuan dan Potensi Akademik (TKPA) terdiri atas mata uji Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, TPA Verbal, TPA Numerikal, dan TPA Figural
  2. Tes Kemampuan  Dasar Sains dan Teknologi ( TKD Saintek) terdiri atas uji Matematika IPA, Biologi, Kimia, dan Fisika

Pendaftaran
Pendaftaran dilaksanakan secara online.
Jadwal pendaftaran : 21 Mei – 9 Juli 2019 pukul 24.00 WIB
Jadwal Ujian Tulis : 13 Juli 2019

Pengumuman Hasil Ujian : 20 Juli 2019


No comments:

Post a Comment

Passing Grade Prodi Unggulan ITS Pada SBMPTN 2019

Seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui jalur SBMPTN 2019 telah diumumkan pada tanggal 9 Juli 2019. Dengan diikuti oleh peserta...