Monday, July 8, 2019

BAGAIMANA CARA BISA LULUS UJIAN MASUK STAN BERBASIS KOMPUTER

Ujian Seleksi masuk STAN tahun 2019 diselenggarakan dengan basis Komputer, serentak diselenggarakan di 30 kota di Indonesia. Hasil dari Ujian STAN Berbasis Komputer ini akan segera keluar pada saat peserta sudah menutup (closing) soal yang dikerjakan atau segera di close otomatis saat waktu ujiannya sudah selesai. Jadi setiap peserta segera tahu nilainya setelah peserta selesai dalam mengerjakan soal yang diujikan. 

Ujian Seleksi masuk STAN yang Berbasis Komputer ini dijadwalkan dari tanggal 3 sd. 13 Juli 2019 dan tiap harinya ada 2 sesi ujian, yakni pada:

-        pukul 08.30 sd. 10.30

-        pukul 11.30 sd. 14.30

Materi yang diujiankan terdiri atas:

1) Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) meliputi:

- Tes Karakteristik Pribadi (TKP)

- Tes Intelegensi Umum (TIU)

- Tes Wawasan Kebangsaan (TWK)

2) Tes Potensi Akademik (TPA)

3) Tes Bahasa Inggris (TBI).


Peserta dinyatakan lulus Ujian Tertulis apabila:

1) memenuhi nilai ambang batas SKD sesuai ketentuan yang berlaku, yakni:

    - Tes Karakteristik Pribadi (TKP), nilai ambang batas > 143

    - Tes Intelegensi Umum (TIU), nilai ambang batas > 80

    - Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), nilai ambang batas > 75

2) Tes Potensi Akademik (TPA), nilai ambang batas  > 67

3) Tes Bahasa Inggris(TBI), nilai ambang batas > 30

Peserta dinyatakan Memenuhi Syarat Kelulusan bila beroleh nilai untuk semua materi Ujian Berbasis Komputer harus diatas AMBANG BATAS. Bila ada salah satu materi Ujian yang dibawah ambang batas maka akan otomasti gugur/tidak memenuhi syarat kelulusan.

Misalnya:

I. Andi beroleh Ujian Berbasis Komputer

1)  nilai SKD yang terdiridari

- TKP 145 (diatas ambang batas > 143)

- TIU 82 (diatas ambang batas > 80)

- TWK 77 (diatas ambang batas > 75)

Total  304

-        nilai TPA 68 (diatas ambang batas > 67); dan

-        nilai TBI 35 (diatas ambang batas > 30)

Grand Total  407

Maka Andi ini dinyatakan Memenuhi Syarat alias Lulus. Karena semua nilai materi yang diuji berada Diatas Dmbang Batas.

II. Rachel beroleh Ujian Berbasis Komputer

- TKP 142 (dibawah ambang batas < 143)

- TIU 110 (diatas ambang batas > 80)

- TWK 97 (diatas ambang batas > 75)

Total  354

-        nilai TPA 79 (diatas ambang batas > 67); dan

-        nilai TBI 55 (diatas ambang batas > 30)

Grand Total  518

Maka Rachel  ini dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat alias Tidak Lulus. Karena Rachel beroleh nilai TKP yang Dibawah Ambang Batas. Walau secara Total Nilai Rachel 518 lebih besar dari Andi 407

Jadi Peserta dinyatakan Memenuhi syarat alias Lulus bilamana nilai tiap materi ujian berada DIATAS AMBANG BATAS yang sudah ditentukan.

Semoga Bermanfaat.

By. Yes

No comments:

Post a Comment

Passing Grade Prodi Unggulan ITS Pada SBMPTN 2019

Seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui jalur SBMPTN 2019 telah diumumkan pada tanggal 9 Juli 2019. Dengan diikuti oleh peserta...